Description
- Menggunakan Nature Guard Technology
- Telah lolos uji oleh Nature Guard untuk memastikan standar kualitas terbaik
- Terbuat dari bahan akrilik 100%
- Khusus untuk permukaan eksterior
- Debu dan kotoran tidak mudah menempel
- Tahan alkali
- Daya tutup sempurna
- Warna tahan lama
- Anti lumut dan jamur
- Tanpa merkuri dan timbal
Penampilan | : | semigloss | |
Warna | : | lihat kartu warna | |
Kekentalan (temp 30°C) | : | 90 – 100 ku | |
Berat Jenis (temp 30°C) | : | 1,2 – 1,4 kg/ lt, tergantung warna | |
Kadar Padat | : | 45 – 50% | |
Pengencer | : | Air bersih | |
Ketebalan Film Kering | : | ± 60 micron | |
Waktu Kering | |||
Kering sentuh | : | 1 – 2 jam, tergantung cuaca | |
Kering sempurna | : | 2 – 4 jam | |
Tenggang waktu antar lapisan | : | minimal 2 jam berdasarkan kondisi normal | |
Cara Aplikasi | : | kuas, roll, spray | |
Daya Sebar Teoritis | : | 12 – 14 m2/ lt, tergantung dari absorpsi dan pori – pori permukaan |
- Pastikan bahwa seluruh permukaan kering dan bersih, bebas dari debu, kotoran, minyak, dan tidak terkontaminasi bahan-bahan lainnya. Kerok cat yang terkelupas atau sudah rusak sampai bersih.
- Bersihkan daerah yang berjamur dan berlumut, gunakan Lenkote Biocidal Wash. Perbaiki lubang kecil atau retakan halus dengan No Odor Wall Putty. Jangan menggunakan plamir untuk menutupi seluruh permukaan tembok.
- Tembok baru dari plester semen atau beton :
- Permukaan tembok harus kering sempurna, kadar air 17-19% (alat ukur protimeter) dan kadar alkalinya dibawah pH 9 atau biarkan tembok baru kering selama ±28 hari pada kondisi cuaca normal.
- Aplikasi 1 lapis Lenkote Alkali Resisting Primer, biarkan kering minimal 2 jam atau satu malam.
- Permukaan siap di cat dengan Sunguard Emulsion.
- Tembok bekas atau lama
- Bila daya rekat dan kondisi cat lama masih baik bisa langsung di cat.
- Bila cat lama mengapur beri 1 lapis Lenkote Acrylic Wall Sealer untuk menambah daya rekat dan biarkan kering satu malam.
- Permukaan siap di cat dengan Sunguard Emulsion.
- Aduk terlebih dahulu sebelum digunakan.
- Untuk aplikasi kuas/roll : encerkan dengan 10% air.
- Untuk aplikasi spray : encerkan sampai dengan max 30% air.
- Aplikasi 2-3 lapis cat Lenkote Sunguard.
Segera cuci peralatan dengan air bersih.
- Simpan dalam wadah tertutup ditempat sejuk dan kering.
- Jauhkan dari sumber panas, percikan dan nyala api. Dilarang merokok selama memakai bahan ini.
- Usahakan area penyimpanan dan selama aplikasi cat, ruangan berventilasi cukup.
- Jauhkan dari jangkauan anak – anak.
Informasi yang diberikan dimaksudkan untuk memberikan gambaran kinerja produk di bawah kondisi uji tertentu. Kami tidak bertanggung jawab atas penggunaan produk karena keadaan di mana produk tersebut digunakan dalam praktek bervariasi. Kami berhak untuk mengubah data yang diberikan tanpa pemberitahuan.